Inilah 6 Cara Bagaimana Tidur Membuat Hidup Anda LEBIH BAIK
Masyarakat modern selalu mencoba untuk menemukan pil ajaib, cara paling mudah dan cepat untuk menjaga dan memperbaiki kecantikan dan kesehatan. Dan tentunya kita juga sering membaca tentang bagaimana pola makan yang sehat dan olahraga teratur adalah tiket untuk membantu kita terlihat lebih baik, merasa lebih kuat dan hidup lebih lama.
Dan tentu saja itu semua adalah benar. Tapi apa yang sering dilupakan dari seluruh hal positif itu adalah tidur. Satu hal yang kita semua seharusnya lakukan, tapi sering kita abaikan.
Diet dan olahraga hanya 2/3 dari solusi untuk mencapai kesehatan dan kebahagiaan optimal. Bagian yang hilang adalah tidur. Cukup tidur akan memberikan keuntungan pada Anda dalam banyak hal daripada yang mungkin Anda sadari.
Berikut adalah enam bagaimana tidur dapat meningkatkan kualitas kehidupan Anda :
1. Tidur menyelamatkan kita dari membuat keputusan yang buruk.
Tidak cukup tidur secara negatif mempengaruhi lobus frontal Anda, bagian dari otak yang mengatur prosess pengambilan keputusan. Kita semua akan membuat pilihan makanan yang lebih buruk dalam keadaan kurang tidur.
Penelitian juga menunjukkan bahwa kurang tidur pada remaja menyebabkan disfungsi prefrontal cortex , meningkatkan kemungkinan terlibat dalam perilaku menyimpang, seperti alkohol, obat-obatan dan seks tanpa kondom.
2. Tidur mencegah kita semua dari keseringan mengkonsumsi junk food dan mengalami kenaikan berat badan.
Kurang tidur membuat lebih sulit untuk menurunkan berat badan atau mempertahankan berat badan yang sehat. Itu karena tidak mendapatkan cukup tidur meningkatkan hormon yang memberitahu kita “Saya lapar” (ghrelin) dan mengurangi sinyal “Saya sudah kenyang” (leptin).
Akibatknya Anda kemudian akan mengkonsumsi makanan yang penuh gula, lemak dan karbohidrat untuk memberikan meningkatkan energi yang cepat. Mendapatkan tidur yang cukup – sekitar tujuh sampai delapan jam setiap malam akan menghentikan siklus negatif ini bahkan sebelum siklus tersebut dimulai.
3. Tidur akan membuat Anda terlihat lebih muda.
Tidak terbantahkan bahwa tidur membantu Anda terlihat lebih baik. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang kurang tidur dianggap sebagai kurang sehat, terlihat kurang menarik dan lebih lelah dibandingkan dengan mereka yang memiliki tidur malam yang baik.
Baik kualitas dan kuantitas tidur membantu meningkatkan produksi HGH, atau hormon pertumbuhan manusia. HGH diproduksi selama tahap deep sleep (tidur mendalam). HGH memiliki produksi tertinggi di masa kanak-kanak dan remaja. Pada orang dewasa, HGH diproduksi dalam jumlah lebih rendah namun stabil.
Kurang tidur akan membuat produksi HGH berkurang. Dan kurangnya HGH telah dikaitkan dengan berkurangnya massa otot , metabolisme lebih lambat yang menyebabkan lebih banyak lemak perut dan kulit kendur.
4. Tidur juga sangat ampuh membantu kita menangkis flu.
Jika Anda tidak mendapatkan cukup tidur yang berkualitas secara teratur, Anda lebih rentan terhadap penyakit. Pastikan Anda beristirahat dengan baik, dan Anda akan memiliki daya tahan tubuh yang lebih baik terhadap segala penyakit.
5. Tidur membantu Anda lebih fokus pada tugas-tugas penting.
Tidur sangat penting untuk perhatian, konsentrasi dan koordinasi. Kurang tidur telah berulang kali terbukti menyebabkan prestasi kerja yang buruk baik di tempat kerja dan sekolah.
Remaja dan mahasiswa yang kurang tidur dan sering tertidur di kelas akan berjuang lebih keras dengan semua materi pelajaran yang diberikan. Kurang tidur mengganggu konsentrasi dan kinerja otak dalam menyelesaikan tugas-tugas penting Anda.
Anda mungkin perlu membaca hal yang sama berulang-ulang, menjadi kurang efisien secara keseluruhan. Selain itu, kurang tidur dapat mengganggu fungsi motorik, dan memperlambat waktu reaksi keseluruhan. Khususnya, kurang tidur menyebabkan sekitar 100.000 kecelakaan mobil terkait tidur setahun, dengan 1.500 dari mereka mengakibatkan kematian.
6. Tidur memberikan Anda suasana hati yang jauh lebih baik.
Ketika Anda beristirahat lebih baik, kita cenderung tidak mudah marah, depresi dan cemas. Dengan mood yang lebih baik datang kualitas hidup yang lebih baik.
Dengan cukup tidur, Anda mendapatkan lebih banyak kenikmatan dalam hidup secara umum.
Jika Anda merenungkan untuk membuat beberapa perubahan untuk meremajakan hidup Anda, pertimbangkan untuk menempatkan disiplin tidur pada bagian atas daftar.
Anda akan menemukan bahwa, dengan tidur malam yang cukup, akan lebih mudah untuk mencapai hal-hal lain di daftar Anda.
( Dirangkum dari : huffingtonpost.com , womenshealthmag.com , gretchenrubin.com )
Untuk Melilhat Katalog dan Daftar Harga Diskon Spring Bed Guhdo, Mohon Klik Pada Gambar di Bawah :

DISKON TAMBAHAN atau Informasi Lainnya ?
Silahkan Hubungi Galleria Furniture sekarang juga di :
- Alamat Toko 1 : Jl. Jend. A. Yani No. 598 – 600. Bandung
- Alamat Toko 2 : Jl. Jend. A. Yani No. 667 A-D. Bandung.
- Telp : (022) – 720 8300 ,
- Hp / WA 1 : 0821 285 37731
- Hp / WA 1 : 0857 2333 4442